Mari Berlatih


Petunjuk Mengerjakan Mari Berlatih
  • Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini!
  • Isilah kotak kosong pada setiap pertanyaan.
  • Setelah menjawab pertanyaan, tekan tombol "Cek Jawaban".
  • Jika jawaban kamu benar, maka akan muncul gambar .
  • Jika jawaban kamu salah, maka akan muncul gambar .
  • Tekan tombol "Ulang" jika ingin mengulang menjawab pertanyaan.

    Petugas di Kecamatan Aluh-aluh mendata hewan yang dipelihara sebagai hewan ternak oleh penduduk Kecamatan Aluh-aluh. Berdasarkan wawancara dan observasi maka diperoleh data sebagai berikut.

Hewan Ternak Banyak Hewan
Ayam 356
Kambing 240
Sapi 182
Bebek 304

Jawablah pertanyaan berdasarkan data banyak hewan peliharaan di Kecamatan Aluh-Aluh pada tabel di atas!

  1. Berapa banyak hewan ternak sapi yang ada di Kecamatan Aluh-Aluh?
  2. Hewan ternak apakah yang paling banyak?
  3. Hewan ternak apakah yang paling sedikit?
  4. Berapa selisih jumlah hewan yang paling banyak dan sedikit?
  5. Berapa jumlah seluruh hewan ternak di Kecamatan Aluh-Aluh?
Jawaban kamu benar.

Pembahasan:

  1. Banyak hewan ternak sapi yang ada di Kecamatan Aluh-Aluh ada 182 hewan
  2. Hewan ternak yang paling banyak adalah ayam.
  3. Hewan ternak yang paling sedikit adalah sapi.
  4. Selisih banyak hewan yang paling banyak dan sedikit adalah 356 - 182 = 174 hewan.
  5. Jumlah seluruh hewan ternak di Kecamatan Aluh-Aluh adalah 356 + 240 + 182 + 304 = 1082 hewan.